Baru 3 OPD di Pemkab Lebong Masukkan Berkas Lelang Kegiatan

Senin 26 Feb 2024 - 22:23 WIB
Reporter : Muharista Delda
Editor : Ade HR

Ia tidak mau mendengar ada kegiatan fisik tahun 2024 yang tidak selesai karena kontraktornya bermasalah. 

Keberhasilan pembangunan tidak akan berjalan maksimal jika rekanan pelaksananya sendiri tidak berkomitmen atau tidak mendukung program pemerintah. 

Sudah banyak contoh pekerjaan fisik tidak selesai sehingga meninggalkan permasalahan lantaran tidak ada komitmen dari rekanan pelaksana menjalankan tugasnya dengan maksimal. 

BACA JUGA:Bencana Alam di Kaur Renggut 2 Nyawa, Ini Rincian Kejadiannya

Sementara kepada OPD teknis pelaksana kegiatan fisik, dimintanya terus melakukan pengawasan. 

Tidak hanya soal waktu, fisik pekerjaan juga harus benar-benar dipastikan sesuai dengan spesifikasi dalam kontrak. 

Jika hasil pekerjaannya tidak sesuai kontrak, OPD pelaksana kegiatan dimintanya tidak menerima pekerjaan. 

Tidak hanya itu, OPD bersangkutan juga harus mengusulkan blacklist terhadap perusahaan yang tidak becus dalam bekerja. 

BACA JUGA:Pemprov Bengkulu Bakal Lakukan Rotasi Kembali, Ini Jabatan Eselon II yang Masih Kosong

Untuk diketahui, dalam pelaksanaan lelang kegiatan fisik sepanjang tahun 2023 BLP Kabupaten Lebong berhasil melakukan penghematan anggaran hingga Rp1,8 miliar.

Penghematan itu berasal dari proses lelang yang menghasilkan nilai kontrak Rp69,5 miliar atas lelang 62 paket kegiatan dengan pagu anggaran yang tembus Rp71,3 miliar. 

 

 

 

 

 

Kategori :