Hasil Verifikasi Pendaftar PPPK Tahap I Tunggu Hasil Pleno Timsel

Rabu 30 Oct 2024 - 23:36 WIB
Reporter : Abdilatul Fatwa
Editor : M. Rizki Amanda Lubis

Di sisi lain, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu tengah berkoordinasi dengan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) terkait formasi Tenaga Kesehatan (Nakes) pada pendaftaran Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024.

Hal tersebut disampaikan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Bengkulu, Gunawan Suryadi SSos, MM.

BACA JUGA: Terkait Dualisme Pj. Sekda Lebong, DPRD Lebong Audiensi ke Pemprov Bengkulu, Ini Hasilnya

BACA JUGA:Dana Cuci Siring di PUPR Kepahiang Capai Rp1 Miliar jadi Sorotan

Ia menerangkan, koordinasi tersebut terkait soal kuota pendaftar PPPK 2024 tahap I pada formasi Nakes yang tidak terpenuhi.

Sebagaimana diketahui, pendaftaran PPPK tahap I ditutup pada Senin, 21 Oktober 2024 lalu, dan pada jabatan Nakes hanya berjumlah 38 pendaftar dari 100 kuota yang tersedia.

“Saat ini yang belum ada pelamarnya, tetap kosong. Kita juga masih konsultasi dengan pihak MenPAN-RB apakah bisa dialihkan, atau bagaimana,” ujar Gunawan Suryadi, Kamis, 24 Oktober 2024.

Tidak terpenuhinya kuota pendaftar pada formasi Nakes tersebut berbanding terbalik dengan pendaftar pada 2 formasi lainnya.

Pada formasi tenaga pendidik dan tenaga teknis melebihi kuota yang tersedia.

Gunawan menerangkan, upaya koordinasi terkait banyaknya jabatan yang kosong pelamar dari Nakes, sebagai upaya bila memungkinkan ditambahkan ke formasi lainnya.

“Iya kalau bisa dialihkan tentu bagus,” terang Gunawan.

Kategori :