4 Incumbent di Provinsi Bengkulu Tumbang, Gusril dan Huda Kembali

Rabu 27 Nov 2024 - 22:00 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Riky Dwiputra

Ia juga memastikan Arie – Sumarno akan menggandeng semua pihak untuk bersama membangun Bengkulu Utara. “Alhamdulillah, kepercayaan besar yang sudah diberikan masyarakat pada kami tentunya tidak akan kami kecewakan,” terangnya.

BACA JUGA:Dukcapil Layani 13 Warga Kota Bengkulu Saat Pilkada

BACA JUGA:Pembahasan APBD TA 2025 Provinsi Bengkulu Dipastikan Tanpa Hambatan

Ia juga mengajak semua pihak untuk bersama sesuai dengan perannya masing-masing membangun Bengkulu Utara.

Ia menyampaikan jika Bengkulu Utara merupakan daerah yang sangat luas, ia juga menegaskan jika visi misi pembangunan sangat besar dan tidak bisa dikerjakan sendiri.

“Maka tuntas pemilu, kita harus fokus kembali membangun Bengkulu Utara bersama sehingga visi misi pembangunan kami bisa terlaksana dan bisa dinikmati masyarakat Bengkulu Utara,” terangnya.

Ia juga menyampaikan jika meskipun hanya melawan Kotak Kosong dalam Pilkada tahun ini. Namun ia tetap akan menunggu pengumuman resmi dari KPU terkait perolehan suara.

“Memang kita sudah memegang C Hasil dari para saksi, namun kita harus menghormati dan menunggu keputusan KPU, kita juga harus mempersiapkan program-program yang nantinya akan dilaksanakan,” terangnya.

BACA JUGA:BPBD Pastikan Peralatan Evakuasi Dalam Kondisi Baik

BACA JUGA:Tinjau TPS, Pastikan Pilkada Aman dan Lancar

Nata - Hafizh Sementara di Pilkada Kepahiang 2024

Data diolah tim pemenangan diketahui, Nata-Hafizh meraih 19.093 suara. Unggul dari Paslon 2 Windra Purnawan - Ramli dengan 14.059 suara dan Paslon 1 Riri Damayanti, meraih 10.957 suara. 

Atas hasil perolehan suara sementara ini, Cabup nomor urut 3 Zurdinata mengaku bersyukur. Pihaknya menyerahkan sepenuhnya hasil akhir kepada KPU selaku penyelenggara.  "Kita masih menunggu hasil penghitungan suara resmi dari KPU," singkat Nata.

Sementara itu, dari data diperoleh hitungan suara masuk diperoleh dari 189 TPS dari 284 TPS di Kabupaten Kepahiang. 

Nata-Hafizh unggul di Kecamatan Bermani Ilir dengan 2.212 suara. Paslon 1 meraih sebanyak 1.400 suara dan Paslon 02 dengan 1.338 suara. Kecamatan Tebat Karai, Paslon 1 mendapatkan 1.137 suara, Paslon 2 meraih 1.580 suara dan Paslon 03 mendapatkan 1.705 suara. Kecamatan Ujan Mas, Paslon 01 2.344 suara. Paslon 2 sebanyak 1.124 suara, Paslon 3 meraih 2.212 suara.

Kecamatan Kepahiang, Paslon 1 mendapatkan 4.762 suara, Paslon 2 dengan 6.237 suara dan Paslon 3 mendapatkan  8.710 suara. Kecamatan Merigi, Paslon 1 mendapat 1.326 suara, Paslon 2 dengan 1.251 suara, Paslon 3 mendapatkan 2.552 suara.

Kategori :