Potensi ODGJ Kepahiang Lepas Jerat Hukum, Punya Riwayat Ini, 1 Tewas, 2 Warga Luka-luka

GEGER: Pelaku RI, yang telah membuat geger Kabupaten Kepahiang telah diamankan di sel tahanan Polres Kepahiang. FOTO: DOK/RB--

1. Sebilah parang panjang

2. Sebilah  pisau stek

3. Satu unit handphone

Sumber: Polsek Ujan Mas Polres Kepahiang

Dari kejadian yang telah membuat 3 korban dengan 1 warga meninggal dunia. Penyidik pastinya, akan menjadikan catatan medis sebagai dasar untuk penanganan lebih lanjut dalam kasus ini.

Beberapa saat usai mengamankan RI, Kapores Kepahiang, AKBP Eko Munarianto, S.IK melalui Kapolsek Ujan Mas, Iptu. M. Trisaldi Siregar, SH menerangkan untuk penyidikan lebih lanjut kasus ini telah ditangani Sat Reskrim Polres Kepahiang. 

"Pelaku sudah diamankan di Polres Kepahiang," singkat Kapolsek. 

Dari hasil pemeriksaan terhadap RI, diketahui kejadian dimulai saat jelang berbuka puasa di lokasi kolam pemancingan yang dijaga RI. 

Karena memang selama ini, RI merupakan penjaga kolam pancing milik warga.  RI sedang berada di pondok, sedangkan korban tengah melempa kail di kolam pemancingan. 

Hingga kemudian, antara RI dan korban terlibat pembicaraan yang akhirnya berujung ketersinggungan.

Dari pengakuan RI, ia merasa tersinggung atas perkataan korban yang menyebutkan jika dirinya adalah banci.

Dikatakan RI, sembari memasang umpan lumut di mata kailnya, korban menyebutnya seorang banci.  

"Saya tersinggung dengan perkataannya. Dia (korban, red) sebut saya banci sembari memainkan umpan pancing dari lumut," beber RI dihadapan penyidik.

Tak terima disebut banci, RI naik pitam hingga mendekati korban sembari membawa sebilah parang panjang. 

Melihat hal ini, seketika korban sempat berlari mencoba menyelamatkan diri. Malang baginya, RI berhasil mengejar dan mendapatkan korban, hingga menghabisinya dengan cara yang sadis. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan