1,5 Ton Ikan Dibagikan

TINJAU: Gubernur Bengkulu, Prof. Dr. H. Rohidin Mersyah, M.MA, bersama Kepala Dinas (Kadis) Dinas Kelautan dan Perikanan, Syafriandi meninjau salah satu stan masakan serba ikan pada Peringatan Hari Nusantara kemarin, (13/12).BELA/RB--

KORANRB.ID – Dalam rangka memperingati Hari Nusantara 2023, sebanyak 1,5 ton atau setara 1.500 kilogram ikan segar dibagikan secara gratis di halaman belakang kantor Dinas Kelautan dan perikanan (DKP) Provinsi Bengkulu, kemarin (13/12). 

Kegiatan itu dihadiri dan dibuka langsung Gubernur Bengkulu, Prof. Dr. H. Rohidin Mersyah, M.Ma. 

Selain ikan gratis, dibagikan juga mesin serta alat bantu nelayan, seperti pompa air, mesin penggiling ikan, mesin pendingin ikan, badan hukum hingga sembako.

BACA JUGA:Marak Kasus Keuangan, BI Bangun Kesadaran Konsumen

Dan digelar juga perlombaan memasak berbahan ikan yang diikuti oleh seluruh Kabupaten/Kota di Provinsi Bengkulu. 

Pada momentum peringatan Hari Nusantara tersebut, Gubernur Rohidin mengajak semua kalangan untuk memanfaatkan keberlangsungan dan keberlanjutan potensi kemaritiman di Provinsi Bengkulu yang memiliki 525 kilometer laut dengan potensi yang luar biasa.

BACA JUGA:Sisa 17 Hari Pedagang Kosongkan Lapak

"Potensi besar ekonomi kita itu justru ada di laut. Maka kesiapan sarana prasarana dan SDM yang handal dan profesional saya kira menjadi fokus kita," tutur Rohidin, disampaikannya pada saat sambutan pada Peringatan Hari Nusantara, Rabu (13/12).

Untuk mengoptimalkan potensi tersebut, Rohidin menyebutkan Pemprov terus menjalankan berbagai program. 

BACA JUGA:Gotong Royong Perbaiki Irigasi

Seperti menyediakan alat tangkap yang ramah lingkungan dan pelabuhan yang layak. Seperti diketahui, pada 2023 ini sudah dibangun Pelabuhan Perikanan Nusantara di Kabupaten Seluma, yang direncanakan beroperasi pada 2024 mendatang.

"Dan ini akan kita bangun di Kabupaten/Kota lainnya, sehingga konektivitas pelabuhan yang ada dengan pelabuhan di Pulau Baai menjadi konektivitas dari sisi Nusantara maupun ekonomi maritim," imbuhnya.

BACA JUGA:Semakin Tipis! Sisa Biosolar Tinggal 4.856 KL, Gub: Sudah Disiasati dengan Pengusulan

Sementara itu, Kepala Dinas Kelautan dan perikanan (DKP) Provinsi Bengkulu, Syafriandi, SE, ST, MSi mengatakan, keberlangsungan potensi kemaritiman dapat diwujudkan di wilayah Bengkulu.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan